Reuni Akbar Universitas Riau, Bupati Suhardiman Dinobatkan Jadi Alumni Terfavorit
BAGYNEWS.COM - Bupati Kuantan Singingi, Dr H Suhardiman Amby di nobatkan sebagai salah satu Alumni Terfavorit, pada Reuni Akbar Universitas Riau, yang berlangsung Jumat, 25 April 2025 di Pekanbaru.
Penyerahan penghargaan dilakukan Ketua Ikatan Alumni ( IKA) Universitas Riau, H Wan Muhhamad Hasyim, disaksikan sejumlah alumni di antaranya H. M Rusli Zaenal, yang juga mantan Gubernur Riau serta ribuan Alumni yang hadir dari seluruh Indonesia.
Alumni Terfavorit diberikan pada Bupati Kuansing, Dr H Suhardiman Amby dengan segudang sepak terjang dan karirnya, yang pernah meduduki Anggota DPRD Riau dua periode, menjadi Wakil Bupati Kuansing, hingga kini terpilih jadi Bupati Kuansing bersama H Mukhlisin sebagai Wakilnya.
Mendapatkan penghargaan tak terduga, Bupati H Suhardiman Amby mengaku terkejut sekaligus mengapresiasi. Diantara ribuan alumni Universitas Riau, ternyata kami terpilih salah satunya, kata Datuk Panglimo Dalam.
Ini tentu menjadi tugas berat, bagaimana ke depan, bisa mengoptimalkan Alumni UNRI yang ada untuk kemajuan daerah, khususnya Kuantan Singingi, urainya.
Sementara Ketua IKA UNRI, Wan Muhamad Hasyim menjelaskan, terpilihnya H Suhardiman Amby sebagai salah satu penerima Penghargaan Alumni Terfavorit, sudah melewati kajian dan masukan berbagai pihak.
Ke depan tentu, Alumni UNRI yang berhasil dan punya dedikasi untuk membesarkan almamater, diharapkan kontribusinya untuk membesarkan Universitas Riau secara bersama, ujar Wan Muhhamad Hasyim yang akrab di sapa Suhu Wan itu. (bgn/rls)