Ini 5 Nama Peserta Seleksi Terbuka Calon Direktur RSJ Tampan Riau
BAGYNEWS.COM - Sebanyak 5 peserta mendaftar seleksi terbuka (assessment) calon Direktur Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Tampan, Provinsi Riau. Mereka adalah, dr Annisa Indrasari (Pemko Pekanbaru), dr Elita Sari (Pemprov Riau), dr Muhammad Haris (Pemkab Kampar), dr Dian Astuti MKes (Pemprov Riau), dan drg Sri Sadono Mulyanto (Pemkab Bengkalis).
"Ada lima peserta daftar asesmen calon Direktur RSJ Tampan Riau," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Riau, Ikhwan Ridwan melalui Kepala UPT Penilaian Kompetensi, Budi Fakhri, Jumat 26 Agustus 2022.
Dia mengatakan, 5 peserta yang mendaftar setelah ada 2 peserta yang mendaftar saat dilakukan perpanjangan pendaftaran 7 hari kalender oleh panitia seleksi (Pansel) Calon Direktur RSJ Tampan Riau.
"Tahap awal kan ada 3 peserta daftar, namun karena syarat seleksi minimal harus diikuti 4 peserta, kemudian panitia seleksi menambah waktu 7 hari pendaftaran, dan terdapat 2 peserta yang daftar. Sehingga total peserta ada 5 orang dan itu sudah memenuhi syarat untuk tahapan seleksi selanjutnya," jelasnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, ke 5 peserta seleksi Direktur RSJ Tampan Riau semuanya telah dinyatakan lulus seleksi administrasi, dan dilanjutkan seleksi manajerial dan sosial kultural.
"Jadwal seleksi manajerial dan sosial kultural hari ini, dan hasilnya akan diumumkan pada 29 Agustus 2022. Kemudian tahapan selanjutnya pembuatan makalah pada 30 Agustus 2022, dan 31 Agustus 2022 seleksi wawancara," imbuhnya. (bgy/ckp)